Senin, 15 Oktober 2012

Pentingnya Membaca

Membaca sangat penting bagi kita, dimana dengan membaca kita dapat memperoleh informasi yang berguna, menambah konsentrasi, menguragi stress, menambah wawasan, dan sebagai hiburan.

Menurut saya sendiri membaca itu berguna untuk menambah ilmu serta memperluas wawasan dimana kita akan mendapatkan informasi-informasi yang belum pernah kita ketahui sebelumnya.

Menurut Hodgson membaca adalah " suatu proses yang dilakukan serta digunakan oleh pembaca untuk memperoleh pesan, yang disampaikan oleh penulis melalui media kata-kata atau bahasa".

Menurut Anderson dari segi linguistik, membaca adalah suatu proses penyadian kembali dan pembacaan sandi ( a recording and decoding proses), pembacan sandi ( decoding ) sendiri merupakan cara untuk menghubungkan kata-kata tulis degan makna bahasa kusab yang mencakup pengubahan bahasa tulisan yang menjadi bunyi yang bermakna, makna bahasa inilah yang memberikan manfaat kepada pembaca.





Membaca haruslah memiliki tujuan, sebab dengan tujuan tersebut kita akan lebih memahami apa yang kita hendak baca,menurut Tarigan (2008:7) tujuan membaca sendiri ada dua yaitu tujuan umum dimana kita membaca untuk mencari dan mendapatkan informasi  dari sumber yang kita baca, dan secara khusus dapat diuraikan sebagai berikut :

1. Membaca untuk menemukan atau mengetahui penemuan-penemuan yang telah dilakukan oleh para penemu. Membaca seperti ini disebut membaca untuk memperoleh perincian atau fakta (reading for details or facts).

2. Membaca untuk mengetahui mengapa hal tersebut merupakan topic yang baik atau menarik. Membaca seperti ini disebut membaca untuk memperoleh ide-ide utama (reading for mains ideas).

3. Membaca untuk mengetahui apa yang terjadi pada setiap bagian cerita. Membaca seperti ini disebut membaca untuk mengetahui urutan atau susunan (reading for sequence or organization).

4. Membaca untuk mengetahui serta menemukan mengapa para tokoh merasakan. Membaca seperti ini disebut membaca untuk menyimpulkan, membaca inferensi (reading for inferensi).

5. Membaca untuk mengetahui dan menemukan apa-apa yang tidak bisa atau tidak wajar mengenai seorang tokoh. Membaca seperti ini disebut membaca untuk mengelompokkan (reading for classify).

6. Membaca untuk mencari atau menemukan apakah tokoh berhasil atau hidup dengan ukuran-ukuran tertentu. Membaca seperti ini disebut membaca untuk menilai (reading tu evaluate).

7. Membaca untuk menemukan bagaimana caranya tokoh berubah. Membaca seperti ini disebut membaca untuk membandingkan atau mempertentangkan (reading for compare or contrasts).


Jadi menurut saya membaca sagatlah penting bagi kita, oleh sebab itu marilah kita budayakan membaca sejak usia dini, dengan membaca kita mendapatkan banyak manfaat, dan tentu saja tidak ada ruginya. Ayo yang baca artikel ini kita semua berjanji untuk tidak malas lagi membaca!.



Quotes :

“If you only read the books that everyone else is reading, you can only think what everyone else is thinking.” 
― Haruki Murakami, Norwegian Wood

“A mind needs books as a sword needs a whetstone, if it is to keep its edge.”
― George R.R. Martin, A Game of Thrones

“Think before you speak. Read before you think.”
― Fran Lebowitz, The Fran Lebowitz Reader

0 komentar: